Rabu, 18 Juli 2012

[Media_Nusantara] Agenda Dibalik Pencitraan Menteri BUMN Dahlan Iskan

 

Agenda Dibalik Pencitraan Menteri BUMN Dahlan Iskan

oleh TrioMacan2000

Eng ing eeeng..saya pernah jelaskan tentang kehebatan akun @ratu_adil. Bagaimana dia bisa tahu dan bocorkan hasil Rapat Istana terkait Petral. Tanggal 15 Mei 2012, tidak sampai 18 jam setelah rapat rahasia Presiden, 5 Menteri dan Dirut Pertamina, @ratu_adil bisa bocorkan ke publik. 
 
Rapat mendadak dan rahasia di istana itu sebenarnya khusus membahas 3 hal : 
  • Isu miring seputar pengangkatan Direksi Pertamina, 
  • Isu tentang rencana pengalihan Impor BBM RI dari Petral dan, 
  • Isu2 Korupsi di Pertamina dan Petral yg dilontarkan akun @TrioMacan2000. 
 
Khusus tentang info korupsi yg dituduhkan TM2000, sebelumnya Presiden SBY sudah perintahkan Staf Khusus Istana untuk print twit2 TM2000. Disisi lain, Presiden juga sudah menerima laporan dugaan korupsi itu dari satu Lembaga Intelejen Negara. SBY cukup info untuk bahas di rapat. Makanya sangat mengejutkan SBY dan Istana ketika rapat rahasia itu bisa bocor ke publik melalui twit2 @ratu_adil
 
SBY marah besar. Menteri2 yg hadir dalam rapat rahasia itu saling curiga dan jadi sasaran kemarahan Presiden. Siapa yang membocorkan? Kenapa berani? Motifnya? 
 
SBY sempat curigai Jero Watjik yg bocorkan rapat rahasia itu dgn laporkan hasil rapat ke Hatta Rajasa (yang saat itu berhalangan hadir). Sebab itu ketika hari sabtu saat SBY ketemu Hatta Rajasa, SBY tanya pada Hatta apakah dia bocorkan rapat penting itu. Hatta kaget!! Hatta bantah keras dan katakan dia tidak pernah bocorkan rapat rahasia itu dan rapat2 lain yang mana pun. SBY percaya. Hatta ga mgkin bohong. 
 
Lalu SBY tugaskan Lembaga Intelejen untuk cari tahu siapa sesungguhnya yg jadi pembocor rapat rahasia itu. Sebelum Lembaga Intelejen bekerja dan dapat hasilnya, akun TM2000 sempat dituduh sebagai pembocor dan berkomplot dgn @ratu_adil. Akibatnya Admin TM2000 sempat "diculik" Staf Istana dan "diinterogasi" terkait kebocoran rahasia negara itu. Hasilnya : CLEAR. 
 
Saya bisa buktikan bahwa saya tidak ada hubungan dgn @ratu_adil . Saya juga bisa buktikan bahwa saya hanya meretwit kembali twit2 @ratu_adil. Namun, kegusaran SBY tidak berlangsung lama. Lembaga Intelejen sudah beri laporan ke Presiden tentang siapa itu Admin @ratu_adil sang pembocor. Selain menyampaikan data2 tentang Admin @ratu_adil ke Presiden, juga disampaikan analisa tentang motif dan tujuan pembocorannya. 
 
Tadi malam saya dapat bocoran tentang hasil laporan ke Presiden tsb. Saya fikir ada baiknya publik tahu melalui twitterland sebagai pencerahan. Dari hasil laporan Lembaga Intelejen ke Presiden tsb disebutkan bahwa Admin @ratu_adil adalah orang dekat Dahlan Iskan sendiri. Saya menduga orang yg dimaksud adalah salah seorang penulis naskah tulisan Dahlan Iskan yg sering dimuat di media massa. Disebutkan ada beberapa motif Dahlan Iskan membocorkan rapat istana yg sangat rahasia ke publik. Diantaranya : memojokan SBY. Selain memojokan SBY, juga utk menghantam Menteri2 lain, menaikan citra Dahlan Iskan sekaligus jadi bumper agar dia tidak dipecat SBY. 
 
Selain bocorkan rapat istana itu, Dahlan Iskan melalui orang2 dekatnya juga meniupkan isu rencana pengunduran dirinya dari kabinet. Isu itu ditiupkan dgn kesan dan giring opini publik bahwa Dahlan Iskan sudah siap mundur namun BATAL karna dicegah oleh orang2 dekatnya. 
 
Dalam rapat rahasia SBY, Menteri2 dan Dirut Pertamina itu, diumbar kemarahan SBY yg merasa dirinya telah dilecehkan @iskan_dahlan.
 
Sekian..


Berita Terkait :
Ada Mafia yang Lebih Besar yang Ingin Rebut Bisnis Migas - Istana Negara
By @ratu_adil

Wow, libur-libur dapat info menarik dari Istana Negara.. Kultwit aah

Meneg BUMN Dahlan Iskan mempertimbangkan akan MUNDUR dari Kabinet Indonesia Bersatu, Pertimbangan mundur Dahlan Iskan ini dipicu oleh pertemuan Selasa malam (15/05) di Istana Negara

Selain Meneg BUMN Dahlan Iskan dan Presiden SBY sebagai tuan rumah; turut hadir dalam pertemuan tadi malam : Yaitu Mensesneg Sudi Silalahi, Menteri ESDM Jero Wacik, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan dan Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Ada 2 Agenda dalam pertemuan di Istana Negara tadi malam

Pertama, Pengangkatan dan Pemberhentian Komisaris/Direksi Pertamina

Kedua: Membahas isu2 yang beredar di social media dan pernyataan sejumlah anggota DPR terkait pengadaan BBM

Di awal pertemuan, Jero Wacik mengeluh terkait pemilihan Komisaris dan Direksi Pertamina : "Bapak Presiden, soal Dewan Komisaris dan Direksi Pertamina, Pak Dahlan tidak melibatkan saya," kata Jero Wacik, Dahlan sontak menyahut, "Mohon maaf Bapak Presiden, saya baru tahu kalau pertemuan ini mempermasalahkan kewenangan saya," Jero Wacik pun membalas, "Betul itu kewenangan Pak Dahlan, tapi tolong saya diajak bicara karena tataran kebijakan energi ada di kami," Dahlan membalas lagi, "Pergantian Direksi BUMN adalah Konsep 'the dream team', saya sudah sampaikan dalam sidang kabinet,"

Seperti diketahui, Meneg BUMN Dahlan Iskan memang tengah menggodok konsep "the dream team" yang intinya supaya BUMN itu maju. "BUMN tidak maju apabila direksinya tidak kompak," jelas Dahlan di Istana Negara tadi malam

Asumsi Dahlan Iskan, untuk bisa kompak, BUMN harus dibentuk tim yang kuat melalui konsep "The Dream Team", Direksi BUMN yang pintar belum tentu sebuah tim yang kuat. Harus ada diskusi antara Kementerian BUMN dengan masing-masing Dirut BUMN," Direktur utama BUMN, lanjut Dahlan, merupakan pihak yang mengajukan nama untuk diperiksa, apakah ada yang tidak memenuhi syarat, Misalnya tidak pernah fit and proper test atau ada catatan dibidang integritas. Itu diproses dan disampaikan ke Dirutnya," kata Dahlan, Soal Tim Penilai Akhir (TPA), lanjut Dahlan, hanya berlaku bagi Direktur Utama BUMN tertentu, TPA ketuanya Presiden, apabila Presiden setuju berarti TPA setuju," ujar Dahlan Iskan

Kembali ke Istana Negara, Presiden SBY mengatakan, "Soal Direksi Pertamina, saya dianggap seperti tidak ada," katanya .... Duaarr, bagai disambar petir Dahlan terhenyak dengan perkataan Presiden SBY, semua yang hadir menahan nafas, Dahlan pun menunggu apa yang akan disampaikan Presiden SBY, Dahlan seketika menyadari, Menko Perekonomian Hatta Rajasa tidak ikut hadir dalam pertemuan tersebut

Kenapa bisa terjadi perseteruan antara SBY dengan Dahlan Iskan? #Tebak2an Berkaitankah dengan Hatta Rajasa?

Mari kita simak sedikit ke belakang alias flashback.. Anggap saja ada prequel

Pada 8 Maret 2012, Dahlan mencopot Wakil Komisaris Utama Pertamina Umar Said dan Komisaris Triharyo Susilo. Umar Said berusia lebih dari 70 tahun. Meski UU BUMN tidak mensyaratkan soal usia komisaris, namun efektifitas pengawasan dipertanyakan. Sebelum berhenti, Umar Said dijuluki sebagai DON Pertamina. Apapun yang dilakukan oleh Dewan Direksi Pertamina harus se-izin Said, Sebagai contoh, pada 2010 ada tender pembangunan RFCC Kilang Cilacap (Proyek Cilacap) berkolaborasi dengan Komisaris Triharyo Soesilo, Said kemudian membatalkan hasil tender yang telah dimenangkan oleh SK Engineering dari Korea

Kemudian Said dan Triharyo mengusung sebuah konsorsium perusahaan untuk memenangkan tender tersebut. Perusahaan tersebut adalah konsorsium PT Rekayasa Industri dengan partnernya SK Engineering Company dan Toyo Engineering. Dengan berbagai cara, Said dan Triharyo berusaha untuk memenangkan konsorsium Rekayasa Industri, Hingga saat ini, belum ada info kelanjutan proyek RFCC Cilacap tersebut

Tapi duet Said dan Triharyo memang kerap ikut campur masalah keorganisasian dan personalia Pertamina. Selama kurun waktu Said di Pertamina, sudah beberapa kali organisasi Pertamina diubah terus sesuai dengan Said dan Triharyo, Yang sangat mencolok adalah perubahan organisasi yang berhubungan dengan pembelian minyak Pertamina. Unit yang melakukan pembelian di Pertamina adalah Integrated Supply Chain (ISC). Organisasi ini dari awalnya tidak dapat dibereskan dengan baik karena berbagai kepentingan ada didalamnya

ISC dibentuk 5 tahun lalu atas rekomendasi Said dengan referensi dari konsultan McKinsey yang dibayar Pertamina USD 100 juta, Pembentukan ISC merupakan perubahan yang cukup mendasar bagi organisasi Pertamina di sektor hilir

Sejak adanya organisasi ISC, perencanaan Pertamina menjadi tidak fokus, ISC jadi alat untuk memuluskan berbagai perusahaan untuk mensuplai kebutuhan minyak Pertamina oleh Said danTriharyo, Karena alasan tertentu, Said dan Triharyo di tahun 2010 berniat merombak membubarkan ISC dan memindahkannya ke bawah Direktur Umum, Kebijakan ini dinilai aneh, karena sangat tidak sesuai dengan kompentensi Direktur Umum Pertamina

Pengadaan minyak harus mempunyai keahlian dan diposisikan dalam Direktorat yang tepat, Tindakan Said dan Triharyo cenderung tidak dilandaskan pada pemikiran yang matang dan tepat, tapi lebih pada alasan bisnis pribadi

Mungkin banyak orang bertanya-tanya mengapa Umar Said bisa menjadi demikian berkuasa di Pertamina

FYI, Said selalu menyatakan dirinya bahwa dia adalah wakil dari Presiden SBY di Pertamina. Faktanya Said adalah tim sukses Presiden SBY dalam pemilu 2009 bersama Jenderal Sutanto. Karena "posisi"-nya dan kedekatannya dengan partai Demokrat itulah banyak sekali orang yang percaya dan akhirnya merasa takut kepada Said

Fakta mengenai Triharyo atau dikenal koleganya di ITB sebagai Hengky adalah saudara ipar dari Sri Mulyani, Sebelumnya, Triharyo menjabat sebagai Dirut PT Rekayasa Industri sebagai kontraktor RFCC

Kembali ke situasi Istana, Apakah betul pemicu kemarahan Presiden SBY yang menganggap seolah-olah tidak ada, terkait dengan Said?

"Bu Karen, apakah betul Direksi Pertamina yang baru masukan dari Ibu, seperti yang dikatakan Pak Dahlan?" tanya Presiden SBY, Dirut Pertamina kemudian menjawab, "Betul Pak, kami serahkan beberapa nama untuk diperiksa kementerian," kata Karen

"Beredar isu pengangkatan Direktur Pemasaran dan Niaga dan Direktorat Pengolahan tak lepas dari tekanan pengusaha?" kata Presiden SBY

Dahlan mungkin berpikir keras "Apakah Presiden SBY sudah memiliki calon lain diluar nama yang diajukan Dirut Pertamina?"

Jero Wacik, Gita Wirjawan dan Sudi Silalahi kontan menghela nafas sembari menatap Dahlan yang sedang menunggu jawaban

"Kami telah memeriksa keduanya berdasarkan integritas dan kapabilitas, keduanya profesional," tegas Dahlan

Seperti diketahui, pada 18 April 2012 Dahlan merombak dan mengangkat Direksi Pertamina yaitu:

Chrisna Damayanto sebagai Direktur Pengolahan, Hanung Budya Yuktyanta sebagai Direktur Pemasaran dan Niaga, Evita Maryanti sebagai Direktur SDM, Luhur Budi sebagai Direktur Umum, Hari Kulyarto sebagai Direktur Gas

Chrisna sendiri pernah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus Zatapi yang sudah di SP3 oleh Mabes Polri di tahun 2010, Sedangkan Hanung adalah bekas Deputi Pemasaran dan Niaga era Ahmad Faisal, Faisal dan Budya adalah konseptor awal konversi Migas di era SBY - JK, Sebetulnya Faisal berpeluang besar menggantikan Ari Soemarno tapi kandas, karena lebih dekat dengan JK, selain itu ideologinya pro Soekarno, Sebelum menjadi Deputi, Hanung pernah menjadi Dirut Petral, Namun pada masa SBY-Boediono, Hanung dipindahkan menjadi Dirut Badak NGL

Petral adalah anak perusahaan Pertamina yang tengah jadi sorotan dan disebut-sebut terkait dengan Mafia Minyak Muhammad Reza Chalid. Petral sempat mengundang pers di kantornya, Singapura pada Februari 2012. Sehubungan dengan Petral ini, Presiden SBY bertanya "Bu Karen, bagaimana Anda menjawab tuduhan Petral sarang korupsi, "Bapak Presiden, kami sudah mendengar tuduhan tersebut, kami telah undang media, tepat pada saat tender berlangsung," kata Karen, Karen menjawab, "Petral telah diaudit lembaga audit internasional. Kami telah umumkan tadi pagi untuk opsi pembelian langsung ke produsen"

Selasa pagi, Karen mengatakan, Pertamina akan mengimpor minyak mentah dan BBM secara langsung ke produsen mulai kuartal III 2012, "Kami mesti memastikan langkah tersebut tidak menimbulkan risiko dalam prinsip kehati-hatian," lanjut Karen, Dalam kontrak pembelian langsung, lanjut Karen, memang memerlukan pembicaraan antar pemerintah (G2G) terlebih dahulu

Karen juga mengatakan, Pertamina akan mengupayakan penyerapan minyak mentah domestik secara maksimal untuk memenuhi kebutuhan kilang BBM, "Melalui upaya tersebut, kami ingin meningkatkan ketahanan pasokan energi nasional dan mendukung optimalisasi kinerja Petral," kata Karen, Menurut dia, sistem pengadaan minyak mentah dan BBM yang dilakukan Petral selama ini telah berjalan dengan baik dan sesuai GCG, Namun, lanjut Karen, Pertamina akan terus melakukan perbaikan secara berkesinambungan

Sementara terkait dugaan Petral sarang korupsi, (Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (FSPPB) sudah siap menindak lanjuti "Kami mendukung proses hukum ! Tapi kami lawan politisasi Petral," tegas FSPPB

Kembali ke Istana, Mensesneg Sudi Silalahi menyela pembahasan soal Petral tersebut

"Untuk menanggapi soalan Petral, Bapak Presiden bisa menerbitkan Inpres BBM dan Refinery," kata Sudi Silalahi, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan pun menyepakati itu, "Menteri Perdagangan melalui Pusat Perdagangan Indonesia siap mengambil alih kewenangan Petral," kata Sudi, Gita tidak mengiyakan, karena publik pun sedang menyoroti Pusat Perdagangan Indonesia dalam hal impor gula

Silang pendapat saat ini soal pembelian minyak mentah ada 2, pertama pembelian langsung melalui NOC atau kedua pembelian melalui makelar

Apalagi isu Petral sangat seksi, banyak pihak bermain

Saya yakin bahwa isu Petral bukan soal Muhammad Reza Chalid semata, Karena sekarang opsinya lebih condong Petral dibubarkan atau dipindah ke Indonesia dengan bentuk lain

Pertanyaan kemudian adalah jika Muhammad Reza Chalid disingkirkan dari Petral, siapa yang akan diuntungkan?

Pernyataan Sudi Silalahi di Istana Negara Selasa Malam merupakan titik terang jawaban siapa yang bermain dalam kasus Petral, Kasus Petral jelas didesain oleh Istana untuk merebut bisnis impor minyaknya Muhammad Reza Chalid dan Hatta Rajasa

Ada kepentingan yang lebih besar di balik kasus Petral, ini bukan soal korupsi semata. Ada Mafia yang lebih besar yang ingin merebut bisnis migas Muhammad Reza Chalid, yaitu Istana Negara. Hampir dapat dipastikan, jika Petral dibubarkan, akan terjadi tender pengimpor migas yang pesertanya pemain2 migas raksasa Asing

Kembali ke Istana, pertemuan belum menghasilkan keputusan apapun. Presiden SBY pun mempersilahkan tamu2nya pulang. Rabu (16/05) Hatta Rajasa mengaku tidak diundang Istana dalam pertemuan Selasa Malam

Kenapa Hatta Rajasa yang berada di atas Menteri BUMN dan Perdagangan tidak diundang?

Permainan apa yang sedang dilancarkan Istana dalam kasus Petral yang njelimet dan penuh kepentingan itu?

Bagaimana nasib Dahlan Iskan di tengah permainan ini?

Mungkin Dahlan Iskan akan berkata "Politik itu Sadis ! Tapi Minyak lebih Sadis !"

Sekian dulu serial twit ini, terima kasih atas waktunya :)



__._,_.___
Recent Activity:
.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar